Harga HP ZTE Nubia Z5S Mini Terbaru - Untuk menghadapi berbagai serangan dari Asus Zenfone 5 dan Acer Liquid E700, akhirnya secepatnya ZTE meluncurkan ZTE Nubia Z5S Mini di pasar Indonesia. Namun harga yang dibanderol ZTE Nubia Z5S Mini sangatlah mahal, bahkan lebih mahal dari Acer Liquid E700. Walaupun begitu memang ZTE Nubia Z5S Mini dibekali beberapa kelebihan terutama pada besaran kamera hingga internal memori dan desain elegan. Selain itu juga, jenis layar ZTE Nubia Z5S Mini malah menggunakan IGZO besutan Sharp, namun untungnya tidak kalah hebat dengan IPS.
Di sektor layar berukuran 4.7 inci dengan resolusi HD 1280x720 piksel kerapatan 312 ppi dan menggunakan jenis IGZO. Sementara itu di sektor hardware tidak perlu diragukan lagi kemampuannya karena sudah mengandalkan processor Qualcomm APQ8064 Snapdragon 600, Quad-core 1.7 GHz Krait 300 dibarengi GPU Adreno 320 dan RAM sebesar 2 GB. Kameranya sendiri setara dengan HTC One Mini 2 yakni 13 megapiksel lengkap dengan fitur autofokus, HDR, LED Flash, dukungan rekam video 1080p dan kamera depan 5 megapiksel. Sayang sistem operasi ZTE Nubia Z5S Mini masih mengandalkan Android 4.2.2 Jelly Bean.
Berikut spesifikasi ZTE Nubia Z5S Mini
Kelebihan
- 2 GB RAM
- internal memori 16 GB
- processor Quad-Core 1.7 Ghz
- GPU Adreno 320
- kamera 13 MP
- kamera depan 5 MP
Kekurangan
- harga terlalu mahal
- baterai 2000 mAH
- Android 4.2.2 Jelly Bean
Harga yang dibanderol ZTE Nubia Z5S Mini adalah Rp. 4 Jutaan.
Tag : Harga HP ZTE Nubia Z5S Mini Terbaru, Harga ZTE Nubia Z5S Mini,Harga ZTE Nubia Z5S Mini dan Spesifikasi Lengkap
0 comments:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.